Kontingen Riau, Ajak Oknum Anggota Satlantas Berandai 

oleh -3,173 views
Kadisbud Riau Raja Yoserizal Zen Pimpin langsung jalannya pawai kebudayaan Kontingen Riau

JAKARTA Saturealita.com- Kehadiran tim Parade Digdaya (Pawai Budaya) Nusantara Pekan Kebudayaan Nasional (PKN) 2019 Provinsi Riau, membuat suasana menjadi ramai.

Setelah pelepasan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, secara perlahan para peserta mulai bergerak star dari depan Ruang Bersama Indonesia Bahagia Istora Senayan Gedung Bung Karno (GBK) Jakarta Pusat.

“Dari awal saja, kita sudah disambut meriah oleh komponen masyarakat Jakarta yang sedang menyaksikan Parade Digdaya PKN 2019 ini”, Kata Kepala Dinas Kebudayaan (Kadisbud) Provinsi Riau Raja Yoserizal Zen usai pawai.

Oknum anggota Satlantas Polda Metro Jaya dan warga Jakarta ikut berandai kuntan

Yoserizal juga menjelaskan, titik-titik rote pawai kebudayaan yang sudah ditentukan oleh pihak penyelenggara buat atraksi para perserta, kerab diramaikan berbagai komponen masyarakat.

Dari sinilah atraksi dengan penampilan joget randai kuantan dimulai, sesekali, peserta menarik dan mengajak masyarakat untuk ikut bergabung menari bersama.

“Memang luar biasa, antusias masyarakat Jakarta, juga mendukung penuh kegiatan ini, sehingga joget semangkin bergembira dan bersemangat”,terangnya.

Tidak sampai disitu saja, peserta juga mencoba menarik salah satu oknum petugas Satlantas Polda Metro Jaya Jakarta Pusat untuk ikut menari bersama, guna menghilangkan rasa kejenuhan dalam bertugas.

Koordinator Riau Pawai budaya PKN 2019 Isroq mengajak masyarakat ikut berandai

Selain oknum Satlantas Polda Metro Jaya Jakarta Pusat, dengan sendirinya pegawai Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia (RI), ikut serta menari.

“Hal ini menjadi kerinduan tersendiri bagi kita, kapan akan terulang kembali semacam ini. Namun yang jelas, untuk dua tahun kedepan, Riau akan berupaya menjadi tuan rumah PKN ke-II dan randai ini akan dimainkan dengan dorasi lama yang akan diikuti semua unsur dan peserta kontingen masing-masing provinsi”, pungkasnya. (***)