Roni : Berharap Pelayanan Tamu Lebih Baik Lagi dan Berkualitas Kedepanya

oleh -1,274 views
Dua Honorer Operator Wanita Penyambutan Tamu Dispar Riau

PEKANBARU, Saturealita.com-Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Riau, lakukan perubahan baru dalam sistem penjagan penyambutan tamu.

Perubahan sistem ini, berlaku sejak, Rabu, (24/6/2020) yang tadinya penjagaan penyambutan tamu dilakukan tenaga honorer keamanan dan diganti tenaga honorer operator wanita.

“Kita hanya mencoba inovasi baru saja, mudah-mudahan dengan perubahan ini, pelayanan tamu lebih baik lagi dari sebelumnya”, kata Kepala Dispar Riau Roni Rakhmat, Kamis, (25/6/2020).

Roni menjelaskan, perubahan ini diperkuat dengan Nota Dinas dari Kepala Dinas Pariwisata provinsi Riau pertanggal 19 Juni 2020 dengan nomor, 800/DPAR-ND-Sek/048.

Sementara itu, jadwal para petugas dibagi atas waktu piket mulai dari pukul 08:00 sampai dengan 12:00 dan disambung pukul 13:00 sampai dengan 16:00.

“Untuk kelanjutan, dikembalikan sepenuhnya kepada tenaga honorer pengamanan yang ditugaskan malam hari”,jelasnya.

Mengenai tenaga honorer pengamanan yang sebelumnya duduk di meja penerima tamu atau resepsionis, dialih fungsikan untuk stanbay penjagaan diluar areal kantor dinas.

Terkait dengan pelaksanaan protokol kesehatan Pencegahan Pandemi Covid-19, pintu masuk telah disediakan tempat cuci tangan dan bagi tamu yang berkunjung ke kantor Dispar Riau, wajib diperiksa suhu bandan melalui alat thermometer.

Petugas saat mengecek suhu tubuh tamu dengan alat themometer

“Para tamu yang berkunjung, apabila ramai, kita senantiasa mengajurkan atur jarak satu sampai dua meter dan dilarang berkerumunan atau berkumpul”, ulasnya.

Disamping itu, setiap kehabisan air tempat cuci tangan, petugas kelining servis atau keamanan yang bertugas di depan, siap siaga inisiatif mengisi air, membersihkan tempat dan melekapi alat cuci tangan seperti, sabun maupun tisue.

Petugas saat mengecek kelengkapan cuci tangan berserta alat lainnya

“Saya mengharapkan, dengan perubahan sistem penerimaan tamu dilingkungan kerja Dispar Riau dapat meningkatkan kualitas”, tutup Roni. (***)