Sempena Hari Ibu 2020 Aspekraf Riau Taja Puan Berkarya

oleh -1,061 views
Ketua Aspekraf Riau, Ir.Arni Ningsih Suparno

PEKANBARU, Saturealita.com- Didukung Bank Indonesia (BI) Wilayah Riau, Asosiasi Pelaku Usaha Ekonomi Kreatif Fashion (Aspekraf) Riau taja Puan Berkarya. Kegiatan bersempena Hari Ibu ini dilaksanakan selama dua hari di Ball room Hotel Pangeran, Pekanbaru, Senin dan Selasa 28-29, Oktober tahun 2020.

Tujuan dilaksanakan helat ini tak lain untuk memberdayakan peran perempuan dalam peningkatan ekonomi melalui usaha kreatif. Beragam produk dari hasil Usaha Kecil dan Menengah (UKM) hadir dalam bazar yang dibuat panitia. Ada pakaian, kain tenun, aksesori, kriya, makanan khas Riau, dan lain sebagainya.

Kepala BI cabang Riau, Decymus dalam sambutannya mengatakan, perempuan dalam segala hal memiliki peran yang sangat besar untuk. menunjang peningkatan ekonomi misalnya, perempuan bisa berbuat dengan mengembangkan usaha kecil lewat skill yang dimiliki.

“Tersebab itu, kita sangat menyambut positif kegiatan yang dilakukan Aspekraf Riau ini. Seperti yang kita lihat sekarang, banyak produk dari kreatifitas perempuan Riau. Kita harap ini bisa dikembangkan kedepannya,” ujarnya.

Hal yang sama juga disampaikan Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Natar Nasution membuka secara resmi kegiatan Puan Berkarya. Dalam arahannya yang ditayangkan secara virtual, Wagubri menyebutkan kalau kegiatan ini dapat menjadi inspirasi kaum perempuan untuk terus berkarya di berbagai bidang.

Wagubri mengatakan, Puan Berkarya 2020 ini juga dapat menjadi wadah tepat guna mencapai peluang-peluang yang ada. Baik sebagai sarana pembelajaran, promosi, dan pengembangan potensi yang ada melalui produk-produk unggulan yang mempunyai nilai ekonomi dan edukasi.

“Melalui pemberdayaan perempuan dapat menjadi sebuah komoditi produk yang banyak diminati oleh semua kalangan, dan mampu bersaing di pasar global,” katanya.

Kreatif dan Inovatif

Sementara, Ketua Aspekraf Riau, Ir.Arni Ningsih Suparno disela acara mengaku sangat senang dengan antusias masyarakat yang hadir melihat kreatifitas perempuan.

“Alhamdulillah, banyak usaha kreatif ditampilkan di stand bazar yang kita siapkan. Ini menunjukkan kalau usaha kaum perempuan di Riau sangat potensial untuk meningkatkan ekonomi. Ada tenun batik Riau, makanan khas Riau dan banyak lainnya,” ungkapnya wanita asal Jawa Medan dengan senyum mengembang.

Dia juga mengatakan, ada beberapa kegiatan yang dilakukan Aspekraf Riau sempena Hari Ibu 2020. Pertama, webinar yang menghadirkan ibu negara RI ke-4, Siti Nuriyah yang dipandu oleh Top Ten Indonesia Karina S. Kemudian ada bazar hasil kreatifitas kaum perempuan, dan pertunjukkan musikal puisi.

“Kegiatan ini memang fokus pada pemberdayaan perempuan. Tujuannya bagaimana perempuan yang biasanya hanya di rumah bisa berkreatifitas menghasilkan sesuatu yang bermanfaat untuk meningkatkan perekonomian keluarga. Dan diharapkan perempuan di Riau bisa lebih produktif, inovatif, dan terus berkarya,” ucap Ningsih.

Selain itu, dirinya juga berharap hasil dari kegiatan Puan Berkarya 2020 ini memberikan edukasi tentang pemberdayaan perempuan kini dan nanti, menumbuhkan semangat berkreasi dan berinovasi melalui usaha yang dimiliki agar bisa bersaing di era globalisasi.

“Dengan giat ini kita harap mampu menumbuhkan minat kaum perempuan untuk lebih berkreasi dan berinovasi, sehingga dapat menjadi lebih produktif,” pungkasnya.(***)