PEKANBARU,saturealita.com-Pada Hari Kamis 17 Oktober 2024, sekitar pukul 11.00 Wib, Sertu Said Hermanto Koramil 07/Tenayan Raya Kodim 0301/Pekanbaru melaksanakan Patroli dan Sosialisasi Cegah Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
Rute patroli sebagai sasaran, Jalan 45 Tenayan Ujung RT 04 RW.02 kelurahan
Industri Tenayan kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru.
“Dapat kami laporkan Cordinat Karhutla Lat 0.3223073086° Long 101.29529408E dengan titik hotspot, api dan asap nihil”, kata Sertu Said Hermanto, Kamis, (17/10/2024) pagi kepada media online ini.
Diterangkannya dalam kegiatan melibatkan personel dari unsur Tentara Nasional Indonesia (TNI) satu orang dan warga tiga orang dengan perlengkapan satu unit sepeda motor.
Dengan kondisi aman, lancar, starategi kegiatan berjalan dengan baik sesuai arahan Danramil 07 Tenayan Raya Kapten Inf Hendrik Defendi. (***)