Tiga Sasaran Patroli Cegah Karhutla, Babinsa dan MPA Ingatkan Bahayanya

oleh -69 views
oleh

PEKANBARU,saturealita com-Pada hari Jumat 18 Oktober 2024 sekitar pukul 11.00 Wib Babinsa Rejosari Koramil 07 Tenayan Raya Serda Alex Ranova L  bersama bersama warga melaksanakan kegiatan Patroli & Sosialisasi Cegah Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Kegiatan berlangsung diwilayah jajaran Koramil 07 Tenayan Raya Kodim 0301 Pekanbaru, dalam rangka mencegah terjadinya Karhutla daerah rawan terbakar serta dampak bahayanya.

“Untuk sasaran rute patroli yang kita lakukan bertempat, Jalan Segar RT 01 RW 05 Kelurahan Rejosari Kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru” ungkapnya kepada media online ini.

Kemudian tambahan, sasaran juga menuju Jalan Kapas dan Hangtuah kelurahan Rejosari kecamatan Tenayan raya pekanbaru.

Terkait dengan Cordinat Karhutla Lat 0.468628° Long 101.516399° dengan titik hotspot, api dan asap nihil.

“Kegiatan berjalan tertib, aman dan lancar melibatan personel terdiri dari unsur Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Masyarakat Peduli Api (MPA) sebayak masing-masing satu orang dengan menggunakan satu unit sepeda motor Koramil 07 Tenayan Raya”, tutupnya. (***)

 

saturealita