Dua Tokoh Budaya Bangga Atas Kiprah PKNS

oleh -240 views
oleh
Tampak Pakar Talamatika Rio Suryo dalam zoom Miting pada Seresehan PKNS

PEKANBARU,saturealita.com-Perayaan Ulang Tahun Ke-26 Paguyuban kawulo ngajogyakarta dan sekitarnya (PKNS) sekaligus pengukuhan kepengurusan bertempat Taman Rekreasi Alam Mayang Jalan Imammunandar RT 02 RW 02 Pekanbaru, Sabtu, (22/2/25) kemarin berjalan lancar.

Hadir dalam kegiatan, Utusan kraton joggyajarta KMT Projo Swasono, Gubernur Riau diwakili, Surya Dinata, S.Sos Kepala Bidang Ideologi, Wawasan Kebangsaan, dan Karakter Bangsa Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Riau. Ketua Majelis Kerapatan Adat (MKA) Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Datuk Sri Marjohan Yusuf, Danrem diwakili Mayor Ckm Surasa, Dandim 0301 Pekanbaru di wakili Pakudim Lettu Cku I wayan Jaya, Kapolresta Pekanbaru diwakili Kapolsek Tenayan Raya Kompol Oka M.Syahrial, Ketua Umum PKNS Riau, Drs.Riyono Gede Trisoko, Sekretaris Singgih Supriyadi ,S.E dan beberapa Pengurus PKNS.

Pada kesempatan ini, Riyono mengatakan, bahwasanya perhatian Kraton terhadap PKNS Riau cukup besar dengan pembuktian pemberian seperangkat alat karawitan dan wayang kulit, sampai saat terjaga dengan baik dan dalat digunakan dalam acara tertentu.

Terkait dengan perayaan Ulang Tahun, kehadiran utusan kraton langsung melihat atau menyaksikan pengukuhan Pengurus PKNS.

“Saya bangga, karena pemberian alat kesenian terjaga dengan baik dan dapat digunakan pada peruntukannya”, kata KMT Projo Swasono diselah acara.

Selain kebanggaan atas perawatan alat musik kesenian, PKNS juga mampu berkolaborasi dengan budaya lain dengan membangun rasa kebangsaan.

“Ini harus dipertahankan dan dijaga dengan baik sesuai dengan keutuhan dalam berbangsa sepanjang masa”, paparnya.

Sementara itu, Gubernur Riau yang diwakili Kepala Bidang Ideologi, Wawasan Kebangsaan, dan Karakter Bangsa Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Riau, diminta PKNS menjadi perekat jiwa kebangsaan sebagaimana tema dalam kegiatan ini.

“Saya melihat perekat kebudayan terlihat adanya penampilan berbagai kesenian dari daerah masing-masing yang tumbuh dan pesat dibumi lancang kuning seperti, Silat, Tambuah dan lainnya”, paparnya.

Dirinya juga kelihat gaya hero Ketua Umum PKNS Riyono dengan busana unik namun bermakna yakni, perpaduan melayu dan jawa dalam busana. Artinya, terbukti, perpaduan busana tanjak dan baju jawa menjunjung tinggi adap budaya yang patut didahulukan.

“Saya ucapkan selamat dan sukses atas Ulang Tahun dan pengukuhan, semoga berjalan dengan baik serta mengasilkan nilai budaya perekat bangsa”, tuturnya.

Ditempat yang sama, Ketua MKA LAMR Datuk Seri Raja Marjohan Yusuf sebagai pencetus Alam Mayang sebagai Lembaga Laboratorium anak Negeri, bahwa LAMR sendiri ditinggian seranting dalam kegiatan apapun PKNS ini.

“Kami menyakini, kekuatan PKNS akan menjadi sebuah jalinan kuat untuk kemajuan anak bangsa sepanjang jaman”, urainya sembari mengatakan selamat dan sukses atas kepemimpinan PKNS kedepan dapat didukung semua kepengurusan dan komponen kebudayaan yang ada.

Selain perayaan Ulang Tahun dan pengukuhan, juga diadakan seminar Saresehan yang menghadirkan pakar Telematika Rio Suryo secara zoom miting.

Dalam seminar memaparkan tentang peranan teknologi dalam perhitungan pranoto mongso.

“Ini bisa menunjukan bahwa Pranoto mongso bukanlagi perhitungan mistik tapi lebih menjurus kepada Algoritma”, tutupnya. (***)