Babinsa Berikan Pengamanan Transdepo Mulai Pukul 17.00 Hingga 19.30 WIB Berjalan Lancar

oleh -9 Dilihat
oleh

PEKANBARU,saturealita.com-Babinsa Koramil 07 Tenayan Raya, Kodim 0301 Pekanbaru, Serka Susanto laksanakan giat bantuan pengamanan Transdepo.

Kegiatan ini, berada di titik lokasi Jalan Harapan Jaya Ujung RT03 RW03 Kelurahan Tuah Negeri Kecamatan Tenayan Raya Kota Pekanbar, Provinsi Riau.

“Dalam pengamanan yang kita lakukan, salah satunya menertibkan lalu-lalang mobil atau armada pengangkut sampah yang sudah ditetapkan, agar tidak semua dapat berjalan lancar”, kata Serka Susanto, Sabtu, (17/1/26) saat dikonfirmasikan kepada media online ini.

Dikatakannya, hal lain tentunya terkait dengan berbagai idukasi, agar semua aktivitas berjalan lancar dan aman.

Mengenai stuasi dan kondisi saat aktivitas berlangsung, mulai dari awal hingga akhir, termonitor dengan baik.

“Dari sisi keamanan Transdepo, dapat terkendali dengan baik dan lancar”, tutupnya. ***