PEKANBARU,Saturealita.com–Upaya dan berbagai cara untuk mengurangi angka kecelakaan, kerab dilakukan Satutuan Lalu lintas (Satkantas) Polisi resort kota (Polresta) Pekanbaru.
Salah satunya giat tersebut, dengan cara mensosialisasikan dan mengelar kampaye keselamatan berlalu lintas. Seperti yang dilakukan tadi pagi, Ahad (12/2/2023) bertempat lokasi Car Free Day, bersama tim Sepatu Roda mengelar pawai keselamatan dengan membentangkan spanduk dan membagikan selembaran brosur kepada masyarakat.
Hadir pada kesempatan tersebut, Wadir Lantas Polda Riau AKBP Donny Eka Syahputra, kegiatan pawai keselamatan berlalu lintas dipusatkan Pos Gurindam 1 Jalan Sudirman Pekanbaru.
Adapun cara unik yang dilakukan Satlantas menghadirkan duta lalu lintas dengan menggunakan sepatu roda.
Dengan menggunakan sepatu roda para duta lalu lintas menjadi menarik perhatian masyarakat maupun pengunjung area Car Free Day.
“Alhamdulillah dengan cara semacam ini, memudahkan para duta lalu lintas untuk berkeliling membagikan brosur dan menyampaikan informasi layanan kepolisian kepada masyarakat dan pengunjung Car Free Day. Apa lagi, Begitu pawai keselamatan lalu lintas dilengkapi dengan daya gerak kratif aktor (Gimmick) bertema keselamatan lalu lintas, menjadikan suasan semangkin meriah,” kata AKBP Donny.
Pada kesempatan itu pula, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Dr Pria Budi, melalui Kasat Lantas Kompol Birgitta Atvina Wijayanti, menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023.
“Kita sengaja mengelar Kegiatan ini di area Car Free Day. Sebab, lokasi ini merupakan pusat berkumpulnya masyarakat Kota Pekanbaru khususnya pada hari Ahad pagi,” ujar mantan Kasatlantas Kabupaten Siak Sri Indrapura diera tahun 2020 lalu.
Perlu diketahui, Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2023, pelaksanaan telah memasuki hari ke-6. Dimana, operasi sudah dimulai sejak tanggal 7 Februari dan akan berakhir pada tanggal 20 Februari 2023 memdatang.
“Saya katakan, operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar tertib berlalu lintas dan menekan angka dan fatalitas korban kecelakaan,” tutup Gitta disuasana pagi yang cerah. (***)