PEKANBARU,Saturealita.com-Taman Rekreasi Alam Mayang tidak hanya menyuguhkan layanan hiburan kepada masyarakat kota Pekanbaru, akan tetapi suguhan berbagai kegiatan sosial lainnya juga menjadi perhatian serius dari owner alam Mayang, Drs Riyono Gede Trisoko MM.
Alam Mayang Club, merupakan salah satu gagasan yang dicetus Riyono dalam rangka membina generasi muda di bidang olahraga. Disini ada Pencak Silat, Karate, dan Taekwondo.
“Alhamdulillah, hari ini, Ahad 6 Agustus 2023, Alam Mayang Club sudah berusia 3 tahun. Banyak sudah torehan prestasi dari anak-anak yang tergabung di Alam Mayang Club. Bahkan prestasi yang diraih sudah tingkat nasional. Ini menjadi kebanggan tersendiri bagi kita,” ucap Riyono, Minggu (6/8/2023).
Dia juga menyebutkan, animo masyarakat untuk memasukkan anaknya ke Alam Mayang Club sangat tinggi. Ini pula yang memotivasi dirinya untuk semaksimal mungkin membenahi fasilitas yang ada. Baik itu terkait sarana dan prasarana, maupun hal-hal lainnya yang dirasa perlu.
“Saat ini fasilitas yang kita miliki sudah cukup standar. Ke depannya akan kita tingkatkan lagi menjadi lebih lengkap dan modern. Untuk itu, dukungan dari semua pihak sangat kita harapkan,” ucapnya.
Mengusung tag line “Rajin dan Baik Hati”, Riyono optimis untuk masa kedepan Alam Mayang Club akan menjadi lebih besar dan dikenal masyarakat luas.
Dan dia berharap kehadiran Alam Mayang Club bisa memberikan sumbangsih besar kepada masyarakat dan pemerintah dalam bidang olahraga beladiri. (***)