PEKANBARU,Saturealita.com-Awali bulan 1 Muharam 1444 Hijrah di Tahun 2022 Masehi, Forum Takmir Masjid dan Musalah (Fortama) Kelurahan Tangkerang Timur Kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru, resmi dikukuhkan.
Pengukuhan bertempat di Taman Rekreasi Alam Mayang Pekanbaru, Ahad, (31/7/2022), oleh Lurah Tangkerang Timur, Beni Wahyudi Sp dan dihadiri Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) kecamatan Tenayan Raya Menhori, A.Md, Pembina Fortama Kelurahan Tangkerang Timur Kecamatan Tenayan Raya, Drs. Riyono Gede Trisiko MM dan Tokoh masyarakat, Mbah Jaikon serta Singih.
“Hari kami mengukuhkan sebanyak 30 kepengurusan yang terlibat didalam Fortama Kelurahan Tangkerang Timur Kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru,” kata Beni.

Sebagaimana terbentuknya Fortama yang diketuai Ustadz Herianto Siregar M.Ag dengan tujuan mempererat hubungan silaturahmi antara masjid dan musholla khususnya dilingkungan Kelurahan Tangkerang Timur kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru.
“Saya berharap dengan terbentuknya Fortama dapat membantu dan berkontribusi menyatukan masyarakat yang islami,” ucapnya.
Ditempat yang sama, selaku Pembina Fortama kelurahan Tangkerang Timur Kecamatan Tenayaan Raya Pekanbaru, Riyono berharap, secepatnya membuat progam kerja jangka pendek dan jangka panjang dalam pembinaan manajemen masjid maupun musholla dilingkungan kelurahan Tangkerang Timur pada umumnya.
Dikatakannya, tak kala pentingnya dirinya menegaskan, untuk segera mengurus Izin Mendirikan Bangunan (IMB) Masjid dan musholla. Agar tidak ada persoalan dikemudian hari
“Mudah-mudahan, hal ini akan berjalan dengan baik dan apa yang diharapkan dapat tercapai sesuai rencana yang sudah dibentuk selama lima tahun kedepan,”, terangnya.

Sementara itu, Ketua Fortama Kelurahan Tangkerang Timur kecamatan Tenayan Raya Pekanbaru, Herianto Siregar M.Ag, selama kepemimpinan lima tahun ini, akan mempersiapkan kegiatan penganjian atau wirid akbar yang difasilitasi oleh Fortama itu sendiri.
Pembutian, pada pengukuhan kepengurusan Fortama, diawali dengan kegiatan lomba Rabana dalam rangka Gebyar Muharam dengan mengahadirkan group rabana kecamatan Tenayan Raya-Kulim.
“Kami akan memberikan yang terbaik untuk kepentingan umat dalam wadah Fortama dibawah 21 mesjid dan musholla nantinya,” tutupnya. (Menhori)